Home » Serial TV » Berita » Media Pemerintah China Bahas Drama Hidden Love Secara Positif Setelah Kritikan Penulis Naskah Zhu Ming

Media Pemerintah China Bahas Drama Hidden Love Secara Positif Setelah Kritikan Penulis Naskah Zhu Ming

Ikuti kita di Google News. Donasi mulai dari Rp2.500 di sini

Terakhir diperbarui pada 28/06/2023 oleh Timotius Ari

LayarHijau.com—Dalam pembahasannya terkait drama China Hidden Love (Cinta Tersembunyi) akun YouTube Marcus Here menemukan sebuah topik yang membahas pujian media pemerintah China, Beijing News pada 27 Juni terhadap drama Hidden Love yang dibintangi oleh Zhao Lusi dan Chen Zheyuan.

Pujian itu menjadi trending topic di media sosial di negara itu. Menurut Marcus, topik itu sudah dibaca lebih dari 240 juta kali saat dia menemukannya. Dari penelusuran LayarHijau, Beijing News dalam artikel yang menjadi trending topic itu sebenarnya merupakan wawancara Beijing News dengan produser dan sutradara Hidden Love yang pernah ditulis LayarHijau sebelumnya.

Produser Zhang Junbo berkata jika para penggemar novel itu mungkin memiliki aktris yang mereka anggal sebagai sosok yang ideal untuk memerankan Sang Zhi. Tapi dia selalu percaya bahwa Zhao Lusi adalah kandidat yang cocok.

Sutradara Li Qingrong mengatakan bahwa sulit bagi Zhao Lusi untuk memerankan Sang Zhi pada usia dan kondisinya saat ini. “Saya pikir Lusi melakukan pekerjaan yang sangat baik pada tahap awal. Dia membedakan setiap tahapan karakter dengan sangat jelas dan halus. Anda bisa merasakan bahwa dia berbeda dari penampilan Sang Zhi,” puji sang sutradara.

Seperti setiap karya yang populer lainnya yang tidak selalu hanya memperoleh pujian tapi juga kritikan, Hidden Love juga memperoleh kritikan dari beberapa pihak.

Salah satu topik yang menjadi sorotan adalah kritikan penulis naskah Zhu Ming pada 24 Juni yang meminta drama itu ditarik dari penayangan. Topik itu hanya dibaca sekitar 5,6 juta kali di media sosial tapi tetap menimbulkan kehebohan.

Zhu Ming pernah menulis naskah untuk drama Kiss, Love and Taste (2019), Age of Legends (2018) dan The Whirlwind Girl yang dibintangi Yang Yang. Dia menulis,” Saya menonton episode terbaru Hidden Love. Hal ini bukan masalah drama itu bagus atau tidak tapi masalah drama itu memicu kejahatan. Pada awal drama, kalian melihat seorang gadis SMP di bawah usia 14 tahun berinteraksi dengan rayuan dengan seorang mahasiswa. Dia (mahasiswa itu) berbicara dengan nada rayuan dan sang gadis SMP tergila-gila seperti anak rusa. Bagaimana perasaan anak perempuan di bawah umur jika mereka menonton hal ini? Para orang tua biasanya bekerja keras untuk mengajari anak mereka dan meningkatkan kewaspadaan untuk mencegah kejahatan, tapi saat anak-anak melihat sesuatu seperti ini, dikemas dalam lapisan cinta yang manis, bagaimana mereka akan menafsirkannya?”

Dia kemudian menulis tiga permintaan: orang tua dengan anak di bawah umur harus memperhatikan hal ini, dan melarang anak mereka menontonnya, meminta platform untuk menarik drama itu, dan meminta para rekannya sesama penulis naskah untuk memiliki rasa tanggung jawab sosial.

Pembahasan Beijing News yang berisi pujian terhadap Hidden Love muncul setelah kritikan Zhu Ming. Sekalipun artikel itu tidak membahas hal ini, tapi dilihat dari waktu penerbitan artikel itu bisa dipastikan jika pemerintah tidak merasa jika drama itu bermasalah.

Sebagai tambahan, pada 27 Juni 2023, Youku menggelar jumpa penggemar dengan para pemain drama Hidden Love. Dalam kesempatan itu, produser drama ini mengungkap jika Netflix membeli hak siar drama itu untuk menayangkan Cinta Tersembunyi di lebih dari 190 negara.

Dibaca 279 kali, 1 kunjungan hari ini.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top