Terakhir diperbarui pada 01/09/2021 oleh Timotius Ari
Bepergian bisa menjadi kegiatan yang menimbulkan stres terutama di tengah pandemi saat ini. Tapi dengan pemboikotan yang marak terjadi di China, Jing Boran mungkin harus lebih waspada dalam berperilaku.
Pada Minggu, 29 Agustus 2021, seorang netizen mengunggah sebuah video yang menunjukkan pria berusia 32 tahun itu keluar dari bea cukai di bandara saat seorang petugas keamanan mengingatkannya untuk mencopot topinya untuk pengecekan suhu tubuh. Tentunya hal ini adalah prosedur standar saat ini.
Baca Juga
Tapi melihat dari reaksi Jing Boran dalam video, sepertinya dia jengkel saat diingatkan. Paling tidak itulah anggapan sebagian besar orang. Wajah pria itu tertutup oleh masker dan kacamata. Tapi bahasa tubuh dalam video menunjukkan jika dia terganggu dengan peringatan sang petugas keamanan.
Begitu diminta mencopot topi, Boran dengan tidak sabar melepasnya dan berbalik seolah menatap sang petugas selama beberapa detik. Setelah itu dia melanjutkan keluar dari bandara, memakai kembali topinya.
Saat dia keluar dari bandara, dia dengan dingin melewati para penggemarnya yang sudah menunggunya sejak lama. Menurut pemberitaan, dia sepertinya sedang bad mood.
Tentu saja, para netizen segera mengomentari hal ini. Jing Boran dikenal sebagai artis dengan image yang sopan dan hangat. Tapi dengan beredarnya video itu, beberapa netizen menuduhnya berperilaku seperti diva.
Mereka berkomentar,” Dia memiliki sikap yang buruk,” Apakah selebriti berpikir mereka lebih unggul?”,” Dia begitu tidak sabaran saat menuruti staf yang hanya melakukan pekerjaannya,”” Reputasinya rusak,””Apakah dia bersikap belagu?”” Ekspresi seperti apakah ini?”
Tapi, ada juga beberapa netizen yang membela Boran. Mungkin mereka adalah netizen yang paham seperti apa rasanya mood jelek setelah terbang. “Itu jalur keluar pesawat, bukan tempat jumpa penggemar. Dia benar jika langsung keluar dengan cepat,” tulis seorang netizen.
Sedangkan yang lain berkomentar jika siapapun akan jadi tidak sabaran atau uring-uringan dengan aturan tambahan selama pandemi ini. Yang lain menambahkan jika selebriti bukanlah orang suci yang perilakunya harus disoroti secara berlebihan.
Sumber: Today Online.