Horizontal Scroll Menu

Deretan Kostum Drama China yang Dilelang dengan Harga Mahal, Ada yang Lebih Dari Rp400 Juta


Terakhir diperbarui pada 27/08/2024 oleh Timotius Ari

Drama Love and Redemption yang dibintangi oleh Cheng Yi dan Yuan Bingyan menjadi sangat populer saat tayang pada 2020. Kostum Si Feng, yang diperankan oleh Cheng Yi dalam drama itu dilelang dan dihargai 7.000 yuan (Rp15,1 juta). Kostum Kaisar Bai Lin yang diperankan oleh Liu Xueyi dalam drama itu juga dilelang dengan harga yang sama.

Kostum drama Eternal Love

Ketika drama Eternal Love populer, para penggemar yang mengikuti drama tersebut sangat menyukai peran Bai Qian yang diperankan oleh Yang Mi, sehingga mereka membeli produk-produk pendukung drama tersebut dengan antusias.

Yang Mi memiliki banyak tampilan berbeda dalam Eternal Love, dan dia mengenakan berbagai macam kostum, yang membuat para penjual kostum meraup keuntungan besar. Yang Mi sendiri adalah bintang papan atas dengan banyak penggemar. Ditambah dengan pengaruh dari drama hit Eternal Love menyebabkan harga lelang kostum Yang Mi meroket. Harga akhir dari satu pakaian mencapai hampir 10.000 yuan (Rp21,5 juta).

Kostum drama Till the End of the Moon

Quantum Entertainment dan Lata Culture memutuskan untuk mengadakan acara donasi amal untuk lelang kostum Till the End of the Moon di ruang siaran langsung Nanpai Youxuan, dan menyumbangkan hasil dari lelang tersebut kepada China Youth Development Foundation atas nama penggemar drama itu sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat dan membantu perkembangan generasi muda.

Yang tidak terduga adalah kostum pemeran utama pria dalam drama tersebut langsung terjual seharga 100.000 yuan (Rp215 juta). Netizen terkejut namun juga merasa bahwa hal itu masuk akal, mengingat kostum dengan elemen gaya Dunhuang sangat langka.

Kostum drama Word of Honor

Drama Word of Honor meledak kepopulerannya dan tim drama memanfaatkan hal ini dengan melakukan berbagai hal. Contohnya menjual video di balik layar drama itu di Youku, menggelar jumpa penggemar, dan menjual merchandise.

Tapi yang paling luar biasa adalah hasil lelang kostum yang mereka lakukan. Kostum merah yang dipakai Wen Kexing (diperankan oleh Gong Jun) dalam drama dilelang dengan harga 220 ribu yuan (Rp475 juta).

(Berbagai sumber)

Pages ( 2 of 2 ): « Sebelumnya1 2