Horizontal Scroll Menu
Home » Anime » Kreator Hunter x Hunter Jadi Mangaka dengan Follower Terbanyak di Twitter

Kreator Hunter x Hunter Jadi Mangaka dengan Follower Terbanyak di Twitter


Terakhir diperbarui pada 29/05/2022 oleh Timotius Ari

Kembalinya Hunter x Hunter diperlukan waktu bertahun-tahun, dengan para penggemar berharap jika ini bukan terakhir kalinya mereka melihat Gon dan para rekannya sesama hunter karya mangaka Yoshihiro Togashi. Chapter terakhir dirilis pada 2018, sang penulis dan seniman dari manga ini baru-baru ini membuat sebuah akun Twitter baru untuk mengisyaratkan jika babak baru akan dimulai untuk Hunter x Hunter. Sekalipun akun Twitter Yoshihiro baru dibuat, dia menjadi mangaka dengan follower terbanyak di Twitter.

Mangaka yang sebelumnya menyandang gelar itu adalah Kohei Horikoshi, kreator My Hero Academia yang kerap membagikan karya baru pahlawan dan penjahat yang muncul dalam UA Academy di Twitter. Kohei membawa kisah Deku dan teman-temannya sesama pahlawan dari kelas 1-A menuju final dalam manga yang diterbitkan di Shonen. Sedangkan Yoshihiro belum mengungkap apakah chapter baru yang akan dia rilis merupakan babak final dari Hunter x Hunter. Para penggemar sendiri berharap jika petualangan Gon dan teman-temannya akan lebih banyak lagi.

Baru-baru ini, akun Twitter Yoshihiro diikuti lebih dari 2,3 juta follower, melampaui jumlah follower Kohei Horikoshi yang mencapai 2,1 juta orang. Hal ini membuktikan kepopuleran Hunter x Hunter yang diterbitkan berseri di majalah Shonen dan betapa banyak penggemar yang menunggu kembalinya beberapa pemburu anime favorit mereka.

Saat Yoshihiro memulai akun Twitter barunya, banyak penggemar ragu apakah akun itu adalah akun asli mangaka itu. Kreator One-Punch Man, artis yang hanya dikenal dengan nama ONE menolong mengkonfirmasi jika akun itu memang milik kreator Hunter x Hunter. Tanggal rilis chapter baru manga itu belum terungkap.

Bagaimana pendapat kalian? Bagaimana kalian ingin melihat cerita Hunter x Hunter berlanjut?

Sumber: ComicBook.com