Terakhir diperbarui pada 23/03/2023 oleh Timotius Ari
Dengan penampilannya yang menawan dan terlihat muda, aktor Korea Selatan Park Hae Jin telah memerankan berbagai karakter menarik dan yang diterima dengan baik oleh para penonton. Drama Park Hae Jin, From Now On, Showtime! sedang tayang. Dia memerankan seorang pesulap yang bisa berkomunikasi dengan hantu. Aktor itu mengungkapkan keinginannya baru-baru ini untuk memerankan karakter yang lebih biasa yang menggambarkan usia saat ini.
Dalam sebuah wawancara, Park Hae Jin membagikan sikapnya terhadap karirnya saat ini. “Dalam hal akting, saya selalu bekerja keras dan saya bersyukur bisa syuting drama. Saya menikmati setiap menit dan detiknya. Saya dulu seorang perfeksionis dan saya akan merasa tertekan jika hal-hal tidak selesai. Sekarang saya menyesuaikan mindset saya dan tidak akan memberikan diri saya terlalu banyak tekanan. Yang paling penting adalah bekerja keras mencapai tujuan,” ujarnya.
[taxopress_relatedposts id=”1″]Park Hae Jin sendiri telah memerankan beberapa karakter yang berarti, tapi dia menjelaskan jika dia ingin memerankan karakter yang normal. “Dalam proyek saya berikutnya, saya harap saya bisa memerankan orang biasa yang cocok dengan usia saya. Saya sudah memerankan seorang mahasiswa (dalam Cheese in Trap), orang kaya generasi kedua (dalam My Love from the Star), seorang pembunuh psikopat jenius (dalam Bad Guys) dan seorang pesulap yang bisa melihat hantu. Setelah itu, saya ingin memerankan orang biasa,” terangnya.
Dia melanjutkan,” Saya sudah banyak memerankan karakter muda dan positif jadi saya memberikan image seorang pria muda. Saya tidak ingin membatasi diri saya dengan sebuah image yang terbatas. Saya akan menginjak usia 40 tahun dan saya harap saya bisa bertemu karakter yang lebih cocok dengan usia saya yang sebenarnya. Saya ingin menerjemahkan kepekaan dan pesona yang ingin saya miliki dalam usia ini. Saya akan bekerja keras menemukan peran yang sesuai dengan saya.”
Sumber: jaynestars.com