Horizontal Scroll Menu
Home » Serial TV » Berita » Drama China My Journey to You: Pujian Para Penonton di China Terhadap Akting Esther Yu

Drama China My Journey to You: Pujian Para Penonton di China Terhadap Akting Esther Yu


Terakhir diperbarui pada 07/09/2023 oleh Timotius Ari

LayarHijau.com—Setelah drama kostum My Journey to You yang dibintangi oleh Esther Yu Shuxin dan Zhang Linghe tayang beberapa waktu lalu, terjadi perubahan daftar peringkat drama populer di China. My Journey to You berhasil mengalahkan rating drama yang dibintangi oleh Xiao Zhan dan Bai Baihe dalam penayangan perdananya.Rating dan popularitas drama My Journey to You naik. Para penonton di China terkejut dengan akting Esther Yu dalam drama itu. Awalnya mereka beranggapan jika Esther akan memberikan performa yang sama dengan perannya dalam drama Love Between Fairy and Devil yang lucu dan manis. Namun dalam drama ini, dia berhasil melepaskan citra manis dan lucu itu, dengan luar biasa memerankan seorang pembunuh wanita yang dingin.

Tahun lalu, Esther Yu Shuxin menjadi populer dengan perannya dalam drama Love Between Fairy and Devil. Dia berhasil memerankan karakter Orchid yang lucu, dan dengan suara bayi alaminya, penonton juga sangat terbiasa dengan citra manisnya sepanjang waktu.

Saat para netizen di China tahu dia ingin memerankan Yun Weishan dalam drama My Journey to You, mereka khawatir. Karakter Yun Weishan adalah sosok yang dingin dan rumit, benar-benar berbeda dengan sosok Orchid. Secara keseluruhan karakter ini berbeda dengan beberapa karakter yang pernah diperankan oleh Esther sebelumnya.

Ketika diwawancarai di karpet merah Festival Film Changchun beberapa waktu lalu, sutradara besar Feng Xiaogang memuji Esther Yu. Dia berkata bahwa Esther Yu tampil dengan sangat baik dalam 非誠勿擾3. Pujian sang sutradara ternyata bukanlah pujian kosong. Performa yang apik juga diperlihatkan Esther dalam drama barunya itu.

My Journey to You mengisahkan kehidupan keluarga Gong . Yun Weishan adalah salah seorang mata-mata dan pembunuh yang ditugaskan untuk menyusup ke dalam keluarga itu. Dari luar, Yun Weishan terlihat memiliki kepribadian yang sabar dan halus. Tapi pelatihan yang panjang dan berat sebagai pembunuh membuat dia bersikap acuh tak acuh dan dingin. Bagi Yun Weishan, yang paling penting baginya adalah bertahan hidup karena kehidupannya yang keras dengan taruhan hidup dan mati. Salah satu cara untuk tetap bertahan hidup tentunya adalah menyelesaikan misi yang diberikan padanya dengan baik.

Esther Yu berhasil menjiwai karakter itu dengan baik. Mata dan suara Esther berubah. Dalam drama My Journey to You, sorot matanya terlihat tajam. Dari ekspresi wajahnya terlihat jika karakter yang dia perankan acuh tak acuh, mati rasa dan dingin. Tidak peduli seberapa keras lingkungan di mana dia berada, dia selalu mencari cara untuk bertahan hidup. Suaranya yang seperti bayi dalam peran-peran sebelumnya sekarang menghilang. Sepertinya Esther mengatur gaya bicaranya agar suaranya lebih dalam dan membuat karakternya lebih khas.

Salah satu kematangan aktingnya terlihat dalam salah satu adegan di mana Yun Weishan mengaku sakit. Salah seorang penjaga keluarga Gong menarik selimut yang menutupi tubuhnya. Ternyata Yun Weishan tidak memakai pakaian di balik selimut sehingga kita bisa melihat bahu dan punggungnya. Ekspresi muka Esther dalam adegan itu memperlihatkan seolah dia berusaha menahan tangis karena merasa dipermalukan.

Tapi begitu sang penjaga itu pergi, dia memperlihatkan senyum tipis, mengungkap jika sang penjaga tertipu olehnya. Peralihan ekspresi wajah yang halus ini membuat penonton menyukai akting wanita itu.

Sumber: upmedia.mg