Horizontal Scroll Menu
Home » Game » Berita » Server Minecraft Tidak Akan Ditutup Pada 2020

Server Minecraft Tidak Akan Ditutup Pada 2020


Terakhir diperbarui pada 04/01/2020 oleh Timotius Ari

Dengan keberadaan internet, berita tersebar dengan cepat. Sayangnya tidak semua berita yang tersebar itu benar. Contohnya berita jika server Minecraft akan ditutup pada akhir 2020. Berita ini adalah berita palsu. 

Manager komunitas Minecraft Helen Zbihlyj berkata jika Minecraft dan Mojang tidak akan ditutup. Awal penyebaran berita ini adalah sebuah situs bernama Channel45News mempublikasikan sebuah berita berjudul, “Minecraft akan menutup server mereka pada akhir 2020.”

Rupanya Channel45News adalah situs yang mengizinkan pengguna membuat judul berita palsu. Situs itu adalah situs prank. Sayangnya berita palsu situs itu diindeks oleh mesin pencari dan dikutip oleh media lain. Untungnya manager komunitas Minecraft memberikan klarifikasi dan membantah berita palsu itu, tulis Ubergizmo. 

Jika kalian mengunjungi Channel45News, kalian bisa melihat sebuah banner di bagian kanan yang menjelaskan jika berita ini adalah berita prank. Sayangnya belum jelas kenapa media-media lainnya dengan ceroboh mengutip situs itu.