Terakhir diperbarui pada 22/04/2021 oleh Timotius Ari
Pada 16 April pagi, beberapa media mengunggah beberapa foto Shen Yue dengan seorang pria di jalan. Keduanya berboncengan sebuah skuter. Keduanya terlihat intim sehingga muncul rumor jika keduanya berpacaran.
Dalam foto, Shen Yue memakai sebuah topi membonceng pria itu. Sedangkan pria tersebut terlihat sangat memperhatikan Shen Yue. Begitu perhatiannya hingga dia membantu Shen Yue memakai topi.
Beberapa media mengatakan jika pria dalam foto terlihat sangat mirip dengan Sun Ning. Dia adalah salah satu rekan main Shen Yue dalam drama A Love So Beautiful. Dalam drama itu dia memerankan Lu Yang.
Tapi untuk saat ini, keduanya belum meresponi pemberitaan media. Dari beberapa aktor yang pernah beradu akting dengan Shen Yue, hanya sedikit yang tetap berkomunikasi dengannya. Tapi Sun Ning adalah pengecualian. Pada 17 Februari tahun ini, Shen Yue merayakan lima tahun pertemanannya dengan Sun Ning dan beberapa lawan mainnya dalam drama itu.
Hubungan keduanya sepertinya sangatlah baik. Pada 2019, Shen Yue juga menulis ucapan selamat ulang tahun kepada Sun Ning di Weibo. Dan itu bukanlah pertama kalinya dia merayakan ulang tahun pria itu. Pada 2018, Shen Yue juga memberikan hadiah ulang tahun kepada pria itu.
Sumber: sohu