Terakhir diperbarui pada 13/03/2022 oleh Timotius Ari
Ada super topic tentang Timmy di Weibo dan banyak penggemar memakai forum itu untuk berbagi semua berita tentangnya di situ. Pada 12 Maret malam waktu setempat, Timmy berkata sesuatu kepada para penggemarnya dalam super topic itu.
Dia berkata,” Saya ingin meminta maaf kepada semua penggemar, pernikahan adalah sebuah hal yang sangat penting, sebelum pernikahan saya sah, saya tidak punya cukup kepercayaan diri untuk membahas pernikahan saya, saya minta maaf karena membuat kalian terkejut dan kuatir. Saya sudah berencana mengumumkan pernikahan saya kepada masyarakat dan tidak membahasnya setelah itu.”
“Tapi saya tidak mengira, jika saya masih ingin membahasnya dengan kalian. Pertama, saya ingin berterima kasih untuk dukungan dan kepedulian kalian kepada saya. Saya adalah orang biasa yang tidak sempurna. Terima kasih sudah menemani saya melalui kebingungan saat saya debut. Terima kasih sudah bertumbuh dengan saya. Terima kasih untuk mendampingi saya hingga sekarang. Sekalipun saya masih punya banyak ruang untuk mengembangkan diri, karir saya berada di jalur yang benar dan semakin baik dan baik,” lanjutnya.
“Sekarang saya sudah memasuki sebuah tahap baru dalam hidup, saya bertemu gadis yang baik, menyenangkan dan pengertian. Dia bersedia menemani saya sepanjang hidup saya, saya juga ingin memberikan kepadanya semua kebahagiaan di dunia. Jadi apa yang saya ingin katakan adalah tidak masalah jika orang lain memahami dan merestui saya atau tidak, saya akan maju terus tanpa keraguan. Ada banyak hal salah di dunia yang harusnya tidak kita lakukan, tapi kita harusnya melakukan hal-hal yang benar. Menikahi kekasih saya adalah hal paling benar yang pernah saya lakukan dalam hidup saya,” terang pria itu.
“Terima kasih untuk restu kalian dan saya khususnya memahami  mereka yang tidak memperhatikan saya. Bocah lelaki yang kalian cintai sudah dewasa dan dia ingin berkata,’ terima kasih’ kepada kalian dari lubuk hatinya yang dalam,” tutupnya.