Horizontal Scroll Menu
Home » Selebritis » Trending di Weibo, Agensi Jennie Minta Maaf Soal Insiden Vaping Indoor

Trending di Weibo, Agensi Jennie Minta Maaf Soal Insiden Vaping Indoor


Check Out Our English Version! Go to English Version

Terakhir diperbarui pada 09/07/2024 oleh Timotius Ari

LayarHijau.com—Selama dua hari terakhir ini, kontroversi Jennie merokok vape dalam ruangan menjadi hot search di Weibo. Tagar terkait hal ini sempat menduduki posisi kedua hingga hari ini turun ke posisi keempat.

Agensi Jennie BLACKPINK telah memberikan tanggapan terkait kontroversi baru-baru ini mengenai dirinya yang merokok vape di dalam ruangan, tulis Soompi.

Pada 8 Juli, sebuah video Jennie yang merokok vape di dalam ruangan memicu kontroversi di media sosial dan komunitas online. Rekaman tersebut, bagian dari vlog yang diunggah ke saluran YouTube Jennie pada 2 Juli, menunjukkan dia merokok vape di dalam ruangan saat sedang dirias dan menghembuskan asap ke arah staf. Adegan tersebut telah dihapus sejak saat itu.

Pada 9 Juli, agensi Jennie, OA Entertainment, merilis pernyataan berikut:

Halo. Ini adalah OA Entertainment.

Kami dengan tulus meminta maaf kepada semua orang yang merasa tidak nyaman dengan tindakan Jennie dalam konten yang dirilis pada 2 Juli.

Jennie mengakui dan sangat menyesali kesalahannya merokok vape di dalam ruangan dan menyebabkan ketidaknyamanan kepada staf. Jennie telah meminta maaf secara pribadi kepada semua staf di lokasi yang mungkin terpengaruh.

Kami meminta maaf kepada para penggemarnya yang merasa kecewa karena insiden ini. Kami berharap untuk mencegah hal ini terjadi lagi di masa depan.

Terima kasih.

Para netizen di China menanggapi permintaan maaf yang dirilis agensi itu. Media Youth Entertainment Network menulis di Weibo, “Para netizen berkata jika intinya bukanlah merokok atau tidak, tapi merokok dalam ruangan dilarang, tapi dia merokok dalam ruangan. Tapi, seseorang mengakui kesalahannya dan memperbaikinya. Itu adalah nilai yang luar biasa. Bisa mengakui kesalahan diri sendiri adalah kualitas yang berharga.”

“Anak yang dengan tulus hati mengakui kesalahannya dan memperbaikinya memang perlu dimaafkan,” tulis netizen lainnya.

Ada juga netizen yang merasa jika Jennie tidak perlu minta maaf karena dia sudah dewasa. Selain itu, jika ada artis pria di Korea Selatan tertangkap basah melakukan hal yang sama, dia tidak akan memperoleh reaksi yang sama seperti Jennie.

Sedangkan para netizen yang lain menyoroti anggapan jika merokok indoor adalah hal yang dilarang di Italia. Jennie dikatakan merokok di dalam ruangan di vila di Italia. Seorang netizen mengaku jika Italia memperoleh orang merokok vape di dalam ruangan di tempat pribadi.