Home » Game » Berita » Lebih Dari 4000 Pengembang Tertarik Dukung Google Stadia
Google Stadia (ubergizmo.com).

Lebih Dari 4000 Pengembang Tertarik Dukung Google Stadia

Ikuti kita di Google News. Donasi mulai dari Rp2.500 di sini

Terakhir diperbarui pada 15/07/2019 oleh Timotius Ari

Layanan streaming game milik Google, Stadia rupanya menarik perhatian banyak pengembang. Menurut Manager Technical Account Stadia, Sam Corcoran, ada lebih dari 4000 pengembang yang menunjukkan minat untuk mendukung Google Stadia lewat program partner Stadia. 

“Kami memperoleh lebih dari 4000 perusahaan yang mendaftar untuk mengakses Stadia dan setiap pendaftaran diulas oleh manusia, terang Sam dilansir dari Ubergizmo, Minggu (14/7). 

Dengan kata lain, tidak semua pendaftaran akan diterima oleh Stadia. Tapi di sisi lain, ini juga menunjukkan jika ada minat yang besar untuk platform streaming game itu. 

Beberapa pengembang tentu ingin melihat Stadia dipamerkan dalam skala yang lebih besar. Setelah itu mereka baru mempertimbangkan untuk mengembangkan game untuk platform itu. Google mengkonfirmasi jika publisher memutuskan berhenti mendukung Stadia, judul game yang ditawarkan akan terus tersedia untuk para pelanggan. 

Sam memberikan beberapa nasehat untuk para pengembang yang ingin mendaftar Stadia. “Yang benar-benar saya sarankan –dan yang selalu diterima dengan sangat baik–adalah berpikir positif tentang akses yang disediakan Stadia, yang mengizinkan orang-orang untuk memainkan game dalam berbagai endpoint berbeda dan semoga bisa memperluas jangkauan pemain yang memainkan game Anda,” katanya.

Dibaca 1 kali, 1 kunjungan hari ini.

1 thought on “Lebih Dari 4000 Pengembang Tertarik Dukung Google Stadia”

  1. Pingback: Kontroler Stadia Tidak Akan Dukung Headset Bluetooth Saat Dirilis | Layar Hijau

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker

Refresh Page
Scroll to Top