Horizontal Scroll Menu
Home » Serial TV » Berita » Jumlah Tonton dan Ranking Drama if the Voice has Memory

Jumlah Tonton dan Ranking Drama if the Voice has Memory


Terakhir diperbarui pada 14/12/2021 oleh Timotius Ari

Drama yang dibintangi oleh Miles Wei dan Pan Mei Ye, If the Voice Has Memory mulai tayang di Mango TV pada 9 Desember 2021. Para penonton di Indonesia bisa menonton drama ini di situs dan aplikasi MangoTV dengan subtitle Bahasa Indonesia. Sayangnya, di YouTube, belum tersedia subtitle Bahasa Indonesia untuk drama ini saat dicek pada Selasa (14/12).

Menurut Guduo Heat Ranking Index pada Selasa (14/12), drama ini menduduki posisi ke-10. Sedangkan menurut data Vlinkage untuk hari yang sama, drama tersebut menduduki posisi keempat. Sejak tayang hingga hari ini, drama tersebut ditonton 230 juta kali. Skor drama itu di Douban belum dirilis.

Sinopsis drama If the Voice Has Memory

Drama yang terdiri dari 32 episode itu mengisahkan tentang Yu Lu Xi (Pan Mei Ye) yang lahir dengan suara yang unik. Bermimpi menjadi pengisi suara, dia mengetahui jika bosnya Lin Nan (Miles Wei) adalah seorang dewa dalam industri dubbing.

Yu Lu Xi yang optimis dan energetik bekerja keras mencapai mimpinya untuk menjadi pengisi suara. Kebetulan dia mengetahui jika bosnya Li Nan adalah pengisi suara Mai Da, yang sudah dia idolakan sejak lama.

Lin Nan menjadi mentor Yu Lu Xi dan keduanya bekerja sama untuk menjelajahi dunia dubbing. Saat wanita itu terus mengasah kemampuannya, dia juga menemukan rahasia tentang mentor dan bosnya. Tapi, keduanya membuka hati mereka dan menjadi dekat. Saat Yu Lu Xi mulai merasakan kesuksesan dalam cinta dan karir, penyakit Alzheimer’s yang diderita ayahnya menjadi pukulan yang berat. Dia menggunakan suaranya untuk memancing ingatan sang ayah.

Sumber: Douban, Guduo Data, MyDramaList