Terakhir diperbarui pada 11/04/2022 oleh Timotius Ari
Jika film ini akan membahas tentang surga dan neraka seperti ide Mel Gibson, maka proses produksi film tidaklah murah. Terutama untuk efek spesialnya. Hal ini adalah pertaruhan senilai jutaan dollar untuk studio film. Apalagi di tengah pandemi di mana industri film mengalami kelesuan. Hanya sedikit film yang tayang di bioskop yang berhasil memecahkan rekor box office. Hal ini mungkin juga menjadi salah satu faktor baru yang mempersulit proses pembuatan film sekuel The Passion.
Lalu muncul sebuah bukti yang menarik baru-baru ini. Pada November 2021, Profesor the University of Edinburgh, Helen Bond mengungkap jika bukunya berjudul The Gospel According to Mel Gibson: Fact, Faith and Fantasy in the Passion of the Christ: Resurrection tersedia untuk preorder. Buku itu rencananya akan diterbitkan pada Juni 2023. Buku ini akan membahas kontroversi yang menyelimuti film The Passion hingga membahas film baru Mel Gibson tentang kebangkitan Yesus.
Tapi Mel Gibson dan Helen mengklarifikasi jika buku ini tidak berkaitan resmi dengan film. Express memberitakan jika Helen diminta oleh penerbit bukunya untuk mengklarifikasi jika dia tidak mengetahui tentang rilis film sekuel The Passion. Pembahasan buku itu juga tidak menjadi jaminan jika film sekuelnya benar akan dirilis karena hingga kini belum ada pengumuman resmi.
Tim Mel Gibson merilis pernyataan yang sama. Mereka mengakui jika mereka tidak tahu apapun tentang buku itu dan buku itu tidak terkait proyek baru mereka. “Belum ada update terkait Passion of the Christ 2. Masih dalam tahap pengembangan,” tulis tim Mel Gibson.
Jadi apakah berarti film kedua The Passion tidak akan digarap? Sayangnya kita belum mengetahui hal ini secara pasti. Yang jelas, Mel Gibson dan penulis naskah film ini memiliki banyak ide terkait sekuel The Passion. Yang perlu kita lakukan adalah menunggu pemberitahuan resminya.
Sumber: Relevant Magazine.