Horizontal Scroll Menu

Daftar Anime dengan Episode Filler Terbanyak


Check Out Our English Version! Go to English Version

Terakhir diperbarui pada 14/02/2023 oleh Timotius Ari

Sementara mixed canon adalah episode filler yang mengandung beberapa aspek tambahan yang tidak ada di manga. Adegan-adegannya masih diambil dari cerita dalam manga, tapi ada adegan tambahan atau karakter tambahan. Jadi episode filler ini berisi cerita yang lebih detail yang diambil dari manga. Filler seperti ini wajib ditonton untuk benar-benar memahami anime.

Filler non-canon berarti filler itu tidak diambil dari cerita manga dan tidak harus ditonton. Situs seperti Anime Filler List biasanya membahas berbagai anime per episode. Mereka memisahkan episode berdasarkan ketiga kategori di atas. Jadi pengguna bisa memilih harus menonton episode apa saja dan melewati episode filler.

Anime apa saja yang punya banyak filler?

Anime dengan filler terbanyak adalah Detective Conan dengan 440 episode filler, Naruto dan Naruto Shippuden dengan 294 episode filler dan Pokemon dengan 231 filler.

Ketiga anime itu juga merupakan anime dengan penayangan terlama. Manga orisinalnya sudah terbit puluhan tahun dari penayangan animenya. Tapi bila dibandingkan dengan jumlah episode totalnya, episode filler ketiga anime itu masih wajar. Naruto memiliki total 770 episode, dan jumla fillernya hanya sekitar 38%. Sedangkan Sailor Moon memiliki total 200 episode dengan 98 episode filler. Jadi episode fillernya mencapai 46%.

Banyak penggemar melewati episode filler karena ceritanya yang tidak berhubungan dengan cerita utama. Tapi beberapa filler harus ditonton terutama untuk kategori mixed-canon. Jenis episode filler ini penting untuk memahami cerita utama anime. Jadi kalau dilewatkan kalian bisa merasa kebingungan.

Pages ( 2 of 2 ): « Sebelumnya1 2

StatCounter - Free Web Tracker and Counter