Home » Serial TV » Berita » Foto di Lokasi Syuting Difficult to Coax Bocor, Netizen di China Kritik Penampilan Zhang Rounan

Foto di Lokasi Syuting Difficult to Coax Bocor, Netizen di China Kritik Penampilan Zhang Rounan

Ikuti kita di Google News. Donasi mulai dari Rp2.500 di sini

Terakhir diperbarui pada 05/03/2024 oleh Timotius Ari

LayarHijau.com—Bai Jingting dan Zhang Ruonan mulai syuting drama baru mereka, Difficult to Coax (First Frost), yang merupakan spinoff dari drama populer Hidden Love. Sebelumnya keduanya terpilih menjadi pemeran utama untuk drama itu, rumor terkait siapa pemeran utama pria dan wanita sudah beredar dan menjadi bahan diskusi yang hangat di antara para netizen di China.

Hal ini adalah suatu hal yang wajar karena novel Difficult to Coax dan Hidden Love populer di China. Kepopuleran drama Hidden Love yang dibintangi Zhao Lusi dan Chen Zheyuan juga menjadi faktor lain yang menyebabkan para netizen di China menaruh harapan tinggi untuk Difficult to Coax.

Ada beberapa kandidat yang dirumorkan akan memerankan tokoh utama wanita mulai dari Wang Churan, Zhou Ye, Lu Yuxiao, Liu Haocun hingga Zhang Yuxi. Begitu pula dengan tokoh utama pria. Ada deretan nama yang muncul, dengan salah satu di antaranya adalah Song Weilong. Tapi akhirnya peran utama jatuh ke tangan Bai Jingting dan Zhang Ruonan. Terpilihnya dua bintang itu rupanya memperoleh reaksi negatif dari para netizen di China. Sebagian besar merasa jika keduanya tidak cocok memerankan karakter utama dalam drama.

Penolakan ini diperparah dengan insiden penampilan Bai Jingting dalam CCTV Spring Festival Gala. Penampilan aktor itu menimbulkan cibiran dan tudingan jika dia ingin mencuri perhatian para penonton. Selain itu muncul rumor jika judul drama itu akan diganti menjadi Everything is Beautiful. Di tengah respons negatif itu, para netizen di negara itu cenderung bersikap lebih lunak terhadap Zhang Ruonan.

Salah satu sebabnya adalah Zhang Ruonan dinilai sebagai aktris yang mampu berakting dengan baik dan tidak pernah memperoleh berita negatif. Tapi foto-foto bocoran di lokasi syuting mulai merubah sikap lunak sebagian netizen di China.

Zhang Ruonan memerankan tokoh utama wanita, Wen Yifan. Dalam novel, Wen Yifan digambaran sebagai wanita yang sangat menarik, dengan mata yang menggoda seperti rubah, gerakan yang lincah. Hal ini kontras dengan kepribadiannya yang lembut. Para netizen sekarang mulai merasa jika aktris itu tidak cocok memerankan karakter ini. Dia dianggap kurang menggoda sebagai seorang wanita.

Dalam salah satu bocoran foto, Zhang Ruonan terlihat memakai kemeja denim, jaket putih kasual dengan resleting dan celana hitam lebar. Keseluruhan penampilannya terlihat santai, segar dan lembut. Berbeda dengan penggambaran penampilan Wen Yifan yang tegas dan berbakat.

Zhang Ruonan terlihat manis dan bersahabat dalam foto-foto itu. Para netizen pun mulai berkomentar. “Dia sangat cantik, tapi tidak seperti Wen Yifan,” tulis seorang netizen.

“Wen Yifan adalah wanita yang cerah dan cantik, bukan gadis yang lucu dan manis,” komentar yang lain.

“Kamu telah menghancurkan sebuah novel yang bagus!” kritik netizen lainnya.

Bagaimana pendapat kalian? Apakah kalian setuju jika Bai Jingting dan Zhang Ruonan terpilih sebagai pemeran utama untuk drama ini?

Sumber: upmedia.mg

Dibaca 80 kali, 1 kunjungan hari ini.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top