Horizontal Scroll Menu
Home » Serial TV » Berita » Lin Yi dan Vanda Margraf Bintangi Remake Film Korea, The Classic

Lin Yi dan Vanda Margraf Bintangi Remake Film Korea, The Classic


Terakhir diperbarui pada 10/08/2024 oleh Timotius Ari

LayarHijau.com—Aktor Lin Yi dan Vanda Margraf telah dipilih untuk membintangi drama remake film Korea “The Classic” di China.

Dengan judul baru “Our Destiny” di China, drama tersebut baru saja membagikan poster teaser pertamanya di akun Weibo resminya, dengan keterangan, “Melintasi waktu dan laut, sampai aku menemukanmu, aku menyadari bahwa beberapa pertemuan ditakdirkan, seolah-olah dua jiwa telah ditakdirkan untuk bertemu dan saling menemani.”

Lin Yi, yang akan memerankan pemeran utama, memposting di Weibo-nya, “Di tengah musim panas ini, aku bertemu denganmu dan akan mengingatmu. Di bawah bimbingan takdir, Lin Junhe/Lin Shaomin ada di sini, menunggu yang ditakdirkan.”

Film aslinya, yang dirilis pada tahun 2013, dibintangi oleh Son Ye-jin dan Jo In-sung, dan berkisah tentang karakter Ji-hye, yang, setelah membaca tumpukan surat lama milik ibunya, menyadari bahwa kisah cintanya sendiri memiliki kesamaan dengan milik ibunya.

Versi China akan disutradarai oleh Mai Zi dan ditulis oleh Kong Yaya dan Lu Anxian dari “Someday or One Day”, tulis Yahoo Singapore. Vanda Margraf merupakan aktris pendatang baru yang menyita perhatian masyarakat setelah membintangi film aksi IP Man 4 bersama Donnie Yen. Film terbarunya, Under One Person/ The Traveller sedang tayang di bioskop di China.