Terakhir diperbarui pada 19/11/2024 oleh Timotius Ari
LayarHijau.com–Kepopuleran fenomenal drama Love Game in Eastern Fantasy tidak hanya membawa kepopuleran Ding Yuxi dan Esther Yu ke level yang lebih tinggi. Tapi juga membuat kepopuleran Zhu Xudan melesat naik.
Zhu Xudan memerankan Mu Yao, kakak Mu Sheng yang diperankan oleh Ding Yuxi. Selama beberapa hari ini, nama Zhu Xudan juga masuk hot search Weibo. Setelah dia masuk hot search karena cuplikan video klarifikasi hubungannya dengan Ding Yuxi, dia masuk hot search lagi karena kelakuannya selama livestreaming yang kocak. Dalam livestreaming itu dia tanpa sengaja memberikan spoiler terkait cerita drama itu.
Saat itu, para netizen tidak merasa kesal tapi justru tertawa. Mereka baru merasakan jika sekalipun kerap memerankan sosok yang serius, Zhu Xudan sebenarnya polos dan lucu.
Kali ini Zhu Xudan kembali masuk hot search karena sebuah lagu remix BGM yang dia gunakan dalam salah satu videonya.
Selain itu ada tagar lain yang ikut masuk hot search. Studio Zhu Xudan kemudian ikut meramaikan tagar yang trending itu dengan menulis,”Zhu Xu Zhu Xu Zhu Xu Dandan Zhu Xu Zhu Xu Dandan”
Bila video itu diputar kalian akan mendengar suara anak kecil di-remix menyanyikan lirik” Dam dam du didam” Potongan lirik ini sebenarnya berasal dari lagu anak-anak yang dibawakan oleh Enno Lerian dan diciptakan oleh Papa T Bob pada 1997.
Lagu ini menjadi background dalam video di mana Zhu Xudan menghampiri kawanan angsa dengan tingkah yang lucu. Para pengguna Weibo merasa jika lagu BGM ini sangat lucu.
“Lagu abstrak dan ceria ini benar-benar cocok dengan kondisi Zhu Xudan yang agak mabuk, okay!” komentar seorang pengguna.
Banyak pengguna Weibo yang berkomentar jika lagu BGM ini mencuci otak mereka dan stuck di kepala mereka. Sekarang setiap kali mereka mendengar lagu itu, mereka teringat Zhu Xudan.