Terakhir diperbarui pada 24/05/2020 oleh Timotius Ari
Beberapa waktu yang lalu Marvel telah mengumumkan kehadiran Natalia Portman di seri Thor selanjutnya. Jane Foster terakhir tampil dalam Thor: The Dark World.
Kembalinya Natalie Portman ke MCU lebih tepatnya di film Thor: Love and Thunder akan menuai banyak pertanyaan. Misal, apa yang dia lakukan setelah tampil di Thor: The Dark Wolrd dan bagaimana ia bisa menjadi Lady Thor.
Di dalam komik beberapa karakter mampu menggunakan Mjolnir milik Thor, seperti Captain America dan Vision. Kedua karakter tersebut mampu mengangkat Mjolnir, ini berarti Mjolnir dapat digunakan jika orang tersebut tidak menyalahgunakan kekuatan dari Mjolnir.
- More Than Just Wuxia: The Deep Messages in Jin Yong's Condor Trilogy
- Zhang Ruonan Addresses Origin of Her Former Fanbase Name and Clarifies the Controversy
- Are Film and Drama Actors Treated Unequally in China?
- After 15 Years, Yang Mi Fulfills Her Dream of Starring in a Zhang Yimou Film
- Trending, Paparazzi Suspect Lin Gengxin and Shi Ruiyi Are Living Together
BACA JUGA: Avengers Endgame: Ini Curhatan Scarlett Johansson Tentang Nasib Black Widow
Kelanjutan cerita dari Thor adalah, Thor merasa sudah tidak pantas menjadi dewa dan disembah oleh manusia. Hal inilah yang mengubah pandangannya tentang dewa dan membuatnya tidak layak untuk menggunakan Mjolnir kembali. Detail film Thor keempat ini masih sangat sedikit karena memang film tersebut masih akan dirilis tahun 2021 mendatang.
Sebagai penggemar Thor di MCU, kita tidak tahu bagaimana Taika Waititi sang sutradara membawa kisah Jane Foster hingga akhirnya ia layak untuk menggunakan Mjolnir. Nah, teman Layar, kita tunggu saja berita terbaru dari seri Thor keempat selanjutnya. Jangan lupa untuk ikuti Instagram Layar Hijau dan channel Youtube Layar Hijau.