Horizontal Scroll Menu
Home » Film » Berita » Jumlah Penonton Film E.X.I.T Capai 8 Juta Orang

Jumlah Penonton Film E.X.I.T Capai 8 Juta Orang


Check Out Our English Version! Go to English Version

Terakhir diperbarui pada 24/08/2019 oleh Timotius Ari

Film Korea, Exit yang dibintangi YoonA dan Jo Jung Suk mencapai sebuah prestasi baru. Film itu sekarang ditonton total 8 juta orang di Korea Selatan.

Exit adalah film aksi bencana yang mengisahkan dua orang yang mencoba menyelamatkan diri dari kota yang dilingkupi gas beracun. Pada Sabtu (24/8) film ini sudah ditonton 8 juta orang. Untuk mencapai hal ini, film ini tayang selama 25 hari, tulis Soompi.

Padahal seminggu yang lalu film Korea itu ditonton total 7 juta orang. Jadi dalam seminggu, mereka memperoleh 1 juta orang penonton baru. YoonA, Jo Jung Suk dan sutradara Lee Sang Geun sekali lagi berterima kasih kepada para penonton untuk dukungan mereka.

Selamat untuk para pemain dan kru film.


StatCounter - Free Web Tracker and Counter