Horizontal Scroll Menu
Home » Selebritis » Sempat Dihina Gemuk, Begini Tanggapan Li Landi
Li Landi (chinadaily).

Sempat Dihina Gemuk, Begini Tanggapan Li Landi


Check Out Our English Version! Go to English Version

Terakhir diperbarui pada 06/02/2020 oleh Timotius Ari

Li Landi adalah manusia biasa sama seperti kita saat kita mencoba diet. Kalian makan sayuran dan buah-buahan, tapi kalian tidak mengalami perubahan berat badan. Bintang itu baru-baru ini menanggapi komentar nyinyir para warganet yang mengatakan jika wajahnya bulat saat tampil dalam drama Dreaming Back to the Qing Dynasty. Dalam drama itu dia memerankan gadis dari abad ke-21 yang kembali ke masa lampau, tepatnya di Dinasti Qing.

Sebuah video di balik layar memperlihatkan lawan mainnya, Xin Yunlai kesulitan menggendong aktris itu dan akhirnya meminta pertolongan dua kru untuk memakai tangga untuk membawa Li. Video itu menjadi viral di internet.

Selama livestreaming, Li Landi mengakui jika dia memang terlihat bundar dibandingkan penampilannya sekarang. Dia menjelaskan karena mereka syuting dalam skala besar, siang hari dan malam hari terasa berlalu begitu cepat bagi Li. Hal ini berdampak pada tubuhnya di mana dia mengalami ketidakseimbangan hormon. Dia menambahkan jika yang paling penting adalah dia sebenarnya memakan sayuran rebus sepanjang syuting. Saking seringnya makan sayuran dia merasa berubah menjadi hijau. 

Tapi, tidak peduli seberapa keras dia mencoba, dia tidak bisa menurunkan berat badan. Tapi saat syuting selesai dan dia mencoba diet lagi dengan olahraga, dia berhasil menurunkan berat badannya. Dia penasaran kenapa dia tidak bisa menurunkan berat badan saat dia sangat membutuhkannya, tulis Drama Panda. 

Sekalipun para warganet merundungnya, Li Landi rupanya masih menemukan kelucuan dari ulah para netizen yang nyinyir itu. Dia menemukan sebuah postingan Weibo yang mencibir pianis klasik Yundi Li. Padahal postingan itu dimaksudkan untuk dirinya. Dalam tulisan Mandarin nama keduanya sekilas terlihat sama dan hanya berbeda satu karakter. Dengan kata lain, sang netizen salah mengetag orang. Sembari bercanda dia meminta para netizen untuk tidak mengganggu Yundi dan menulis komentar-komentar nyinyir itu langsung padanya. Sepertinya gara-gara persoalan ini, Li dan Yundi berteman karena keduanya saling mengikuti di Weibo.