Horizontal Scroll Menu
Home » Serial TV » Berita » Ini Kesan Yang Yang Terhadap Zhao Lusi

Ini Kesan Yang Yang Terhadap Zhao Lusi


Check Out Our English Version! Go to English Version

Terakhir diperbarui pada 24/04/2022 oleh Timotius Ari

Saat ini, drama wuxia Who Rules the World (Sang Penguasa Dunia) sedang tayang di WeTV. Dalam drama itu, Yang Yang dipasangkan dengan Zhao Lusi.

Yang Yang selama beberapa tahun terakhir lebih sering syuting drama modern dibandingkan drama kostum. Lantas bagaimana perasaan aktor itu setelah kembali syuting drama kostum setelah sekian lama?

[taxopress_relatedposts id=”1″]

“Saya merasa tidak punya waktu setiap harinya. Karena setiap kali saya syuting drama kostum, saya harus memakai penghias kepala, yang butuh waktu lama, dan saat saya syuting, karakter yang saya perankan bertebangan. Kami harus memasangkan kabel pada diri kami, jadi kami merasa waktunya tidak cukup,” terang pria tampan itu dalam wawancara dengan Tencent.

Lantas kira-kira Yang Yang lebih cocok untuk membintangi drama modern atau wuxia? Pria itu dengan percaya diri mengungkap jika dia cocok untuk membintangi keduanya.

Dia menjelaskan kenapa dia memilih membintangi drama Who Rules the World dan memerankan Hei Fengxi. “Karena karakter ini adalah karakter yang sangat tiga dimensional. Ada banyak level yang dimiliki karakter ini. Karakter itu bisa sangat elok di dunia persilatan. Juga bisa bersikap sangat toleran di dalam istana. Jadi saya sangat suka kisah karakter ini,” terangnya.

Pages ( 1 of 2 ): 1 2Berikutnya »

StatCounter - Free Web Tracker and Counter