Terakhir diperbarui pada 29/08/2022 oleh Timotius Ari
LayarHijau.com—Drama yang dibintangi oleh Xiao Zhan dan Ren Min, The Longest Promise merupakan salah satu drama China yang paling ditunggu oleh para penggemar. Hal ini terlihat dari jumlah pencarian informasi terkait drama itu dan jumlah para netizen di China yang mengikuti topik terkait drama itu di berbagai halaman termasuk di Weibo.
Menurut kabarnya, drama ini dijadwalkan tayang pada Agustus 2022. Tapi bulan ini akan segera berakhir sementara hingga kini belum ada kabar mengenai kapan drama ini tayang.
Baca Juga
Kabarnya, seorang sumber dari dalam industri hiburan China mengungkap jika drama itu masih belum memperoleh izin tayang karena tim produksi terlambat mendaftar. Sayangnya begitu tim produksi mendaftar, pemerintah sedang melakukan penertiban untuk drama kostum atau historis, tulis Koala’s Playground.
Jika kalian mengikuti berita beberapa waktu lalu, beberapa drama historis seperti The Legendary Life of Queen Lau terkena masalah karena kostum yang dipakai dalam drama dituding kental dengan unsur budaya Jepang. Drama Love Like the Galaxy juga sempat memperoleh masalah saat beberapa netizen menuduh kostum yang dipakai Zhao Lusi dalam drama mirip dengan kimono Jepang.
Badan sensor di China membuat aturan baru jika drama historis China harus memiliki keakuratan dalam penggambaran sejarah termasuk dalam kostum. Masalahnya, drama The Longest Promise masuk ke dalam kategori xianxia. Menurut aturan, drama xianxia tidak masuk ke dalam kategori drama yang perlu menggambarkan keakuratan budaya dan sejarah.
Jadi penyebab pasti dari penundaan penayangan drama ini masih belum diketahui. Beberapa netizen berpendapat jika penundaan itu dikarenakan badan yang berwenang sibuk mengecek keakuratan penggambaran budaya dan kostum untuk beberapa drama lainnya. Ada yang berpendapat jika Tencent tidak hanya mengajukan izin penayangan drama secara online tapi juga di televisi. Jadi proses izinnya perlu waktu lebih lama.