Connect with us

Published

on

LayarHijau.com—Baru-baru ini muncul pemberitaan jika seorang remaja berusia 17 tahun di the UK ditangkap polisi dengan dugaan peretasan beberapa situs.

Galeri Video


Sebelumnya minggu lalu, lebih dari 90 video Grand Theft Auto VI bocor di internet. Sang pembocor mengaku dia memperoleh puluhan video itu setelah menghack Rockstar Games. Puluhan video itu mengungkap banyak hal tentang game itu mulai dari adanya dua tokoh utama, settingan game, mekanisme, misi baru dan lain-lain.

Baca juga

Bocoran itu menjadi salah satu bocoran bersejarah dalam dunia game. Rockstar Games menanggapi bocoran itu dan menyatakan jika bocornya GTA 6 tidak akan mempengaruhi pengembangan game itu secara jangka panjang. Tapi bukan berarti bocoran ini tidak berdampak sama sekali.

Sang hacker mengaku jika dia bertanggung jawab atas pembobolan Uber. Perusahaan transportasi online itu mengungkap mereka bekerja sama dengan FBI untuk menyelidiki masalah ini.

Advertisement

Minggu lalu, polisi London mengkonfirmasi jika mereka menahan seorang remaja berusia 17 tahun dengan dugaan hacking. Tapi polisi tidak secara langsung menghubungkan kasus itu dengan pembobolan data dari the Rockstar Games.

Tapi, banyak pihak berspekulasi dan memberitakan jika hacker yang pelaku pembobolan adalah remaja yang tinggal di the UK. Jadi penangkapan remaja itu menarik perhatian banyak mata, tulis Comic Book.

Sang terduga pelaku muncul di pengadilan khusus remaja di London dan mengaku tidak bersalah atas penyalahgunaan komputer dan bersalah karena melanggar kondisi pembebasan bersyaratnya. Hakim lalu memindahkan kasus itu ke pengadilan yang lebih tinggi. Polisi London mengungkap jika sang remaja ditahan di pusat penahanan remaja saat ini.

Advertisement

Untuk saat ini belum ada informasi arah kasus ini. Nama Rockstar Games juga tidak disebut dalam kasus ini. Seiring berjalannya kasus itu, kita akan mengetahui lebih banyak tentang dugaan kejahatan sang remaja.

Tim suka menulis berbagai hal, dan menonton film, serial TV, drama atau sekedar menonton video lainnya di YouTube. Pada waktu senggang, Tim suka belajar membuat ramen.

Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tag Populer

Dukung Layar Hijau

Menyajikan informasi dalam bentuk artikel dan video secara konsisten memerlukan biaya yang tidak sedikit. Untuk memenuhi biaya operasional, Layar Hijau mencari penghasilan melalui iklan dan link afiliasi, contohnya dari Shopee dan Tokopedia untuk menutup biaya itu.Tapi sayangnya pemasukan itu tidaklah cukup untuk biaya operasional terutama setelah pandemi kecuali kalian membantu kami. Salah satu cara untuk menolong LayarHijau untuk terus berkembang dan bertahan adalah berkontribusi di Saweria dengan pembayaran minimal Rp2.500. Kalian bisa berkontribusi di sini.

Advertisement

Pilihan Editor

Trending

Ads Blocker Image Powered by Code Help Pro

Ads Blocker Terdeteksi!!!

Kami mendeteksi jika kamu memakai alat untuk memblokir iklan. Tolong dukung kami dengan mematikan alat pemblokir iklan itu.

Powered By
100% Free SEO Tools - Tool Kits PRO