Horizontal Scroll Menu
Home » Anime » One Piece Stampede Jadi Trending Topik, Ini Review Pengguna Twitter

One Piece Stampede Jadi Trending Topik, Ini Review Pengguna Twitter


Check Out Our English Version! Go to English Version

Terakhir diperbarui pada 27/05/2020 oleh Timotius Ari

Penayangan One Piece Stampede di Indonesia pada Rabu, 18 September 2019 rupanya disambut dengan antusias oleh para penggemar di Indonesia. Pada Kamis, 19 September 2019, #ONEPIECESTAMPEDE menjadi trending topic kedua di Twitter. Hal ini menjadi indikasi seberapa antusias para penggemar Indonesia terhadap anime ini.

One Piece Stampede dirilis sebagai bagian perayaan ulang tahun ke-20 One Piece. Para penggemar di Jepang juga memiliki antusiasme yang sama karena di negara itu, Stampede berhasil meraih penghasilan 5 miliar yen. 

Beberapa pengguna Twitter mengungkapkan pendapat mereka setelah menonton film ini.

#ONEPIECESTAMPEDE this is the best one piece movie ever [ One Piece Stampede adalah film One Piece terbaik yang pernah ada],” komentar seorang pengguna.

“Cant say shit #ONEPIECESTAMPEDE [tidak bisa berkata apapun],” komentar pengguna lain sembari menyertakan video seorang pemain football menangis terharu sembari menggelengkan kepala.

“Dan tidak puas kalau hanya sekali nonton..tengkyu toei movie terbaik yang pernah gue nonton,” komentar yang lain. 

“Epic bgt sih …Ga nyesel langsung nonton,” tambah yang lain. 

“The best One Piece movie so far…#ONEPIECESTAMPEDE,” ungkap yang lain. 

One Piece Stampede bersetting pada the Pirate Expo yang dibuat oleh bajak laut untuk bajak laut. Semua bajak laut di seluruh dunia, termasuk beberapa yang paling terkenal, bergabung untuk memburu sebuah harta karun yang hilang. Harta itu kali ini dimiliki oleh Gold Roger.

Sudahkah kalian menontonnya? Jadi gimana menurut kalian?  Komentar di bawah ya!