Terakhir diperbarui pada 20/01/2022 oleh Timotius Ari
Menurut seorang sumber, drama Thailand Lai Kinnareeyang dibintangi oleh Nadech Kugimiya dan Yaya Urassaya hampir selesai syuting. Pada 18 Januari, Nadech Kugimiya membagikan fotonya dengan Yaya Urassaya dan New Chaiyapol pada akun media sosial miliknya.
Selain itu, ibu Nadech, Mae Keaw mengunggah foto aktor ganteng itu di lokasi syuting drama. Drama historis itu memulai upacara pemberkatan syuting pada 2019. Tapi hingga kini, proses syutingnya belum selesai. Padahal banyak penggemar yang sudah menantikan untuk menonton keduanya.
Sinopsis Lai Kinnaree (The Kinnaree Conspiracy/ Konspirasi Kinnaree)
Masa kekuasaan Raja Narai adalah masa paling makmur dalam periode Ayutthaya. Kerajaan Ayutthaya saat itu memiliki aktivitas komersial dan diplomatik yang baik dengan berbagai bangsa asing terutama dari Barat. Kerajaan itu dipenuhi oleh imigran asing, pedagang, diplomat, misionaris dan anggota militer asing.

Orang-orang asing terutama dari Barat seringkali menindas masyarakat Ayutthaya menyebabkan kemarahan mereka. Lady Pudsorn (Yaya Urassaya) adalah puteri cantik dari seorang mendiang dokter. Dia mewarisi pengetahuan medis dari sang ayah dengan baik. Aok Luang Indra Ratchpakdee (Nadech Kugimiya) adalah polisi tampan dari keluarga bangsawan yang bertanggung jawab terhadap kedamaian dan keamanan masyarakat yang ada di wilayah metropolitan.

Monsieur Robert (New Chaiyapol), seorang pria Perancis yang tampan dekat dengan diplomat militer Perancis yang bekerja sama dengan Raja Narai. Robert, Indra dan Lady Pudsorn berkerja sama untuk menyelidiki kematian misterius seorang kapten kapal kargo Perancis yang penting. Dia ditemukan memakai pakaian sarung dengan pola Lai Kinnaree (setengah burung setengah manusia). Pakaian ini adalah pakaian yang hanya boleh dipakai para bangsawan wanita di dalam istana.
Kasus ini membuat keberadaan Kerajaan Ayutthaya dalam taruhan karena bisa memicu perang antara Perancis dan Ayutthaya. Penyelidikan ketiganya membawa mereka bertemu dengan banyak orang, cerita dan tersangka.
Sumber: ThaiUpdateInfo, MyDramaList