Horizontal Scroll Menu
Home » Serial TV » Berita » Drama Lost You Forever (Kehilanganmu Selamanya): Sutradara Ungkap Alasan Yang Zi Terpilih Jadi Pemeran Utama

Drama Lost You Forever (Kehilanganmu Selamanya): Sutradara Ungkap Alasan Yang Zi Terpilih Jadi Pemeran Utama


Check Out Our English Version! Go to English Version

Terakhir diperbarui pada 17/08/2023 oleh Timotius Ari

LayarHijau.com—Drama China, Lost You Forever (Kehilanganmu Selamanya) tanpa diragukan lagi adalah salah satu drama paling populer yang tayang pada musim panas ini.

Dalam sebuah wawancara baru-baru ini, sutradara Lost You Forever, Qin Zhen ditanya kenapa dia memilih Yang Zi untuk memerankan Xiaoyao.

Yang Zi pernah mengungkap jika dia memiliki hubungan yang mendalam dengan proyek penggarapan Lost You Forever. Tim drama itu mendekatinya 10 tahun yang lalu dan ingin dia memerankan A Nian, saudari Xiaoyao. Sayangnya karena berbagai alasan, syuting drama itu ditunda. Sepuluh tahun kemudian, tim drama itu kembali mendekatinya tapi kali ini mereka ingin dia memerankan Xiaoyao. Yang Zi sendiri merupakan penggemar novel yang menjadi bahan cerita dalam drama itu. Jadi tawaran itu merupakan berita baik untuknya.

Tentang pertanyaan kenapa Yang Zi terpilih sebagai pemeran utama, Qin Zhen menjawab tanpa ragu: “Dia adalah aktris yang bagus!”

Qin Zhen mengungkap jika Yang Zi sangat pandai berakting. Dia bisa syuting adegan menangis tanpa kesulitan. Untuk persiapan syuting drama itu, Yang Zi bahkan mencari guru untuk mengajarinya berlatih dialog-dialog yang sulit. Hal ini menunjukkan dedikasinya sebagai seorang aktris.

Dalam drama Kehilanganmu Selamanya, hampir semua karakter utama dalam drama memiliki adegan menangis. Selain menangis, para pemeran drama juga dituntut memiliki emosi yang matang.

Salah satu tantangan Yang Zi dalam drama itu adalah dia harus menyamar sebagai seorang pria, Wen Xiaoliu. Dengan karakteristik wajahnya, sulit untuk Yang Zi memerankan seorang pria yang tangguh. Jika karakter Wen Xiaoliu digambarkan sebagai pria yang tangguh, maka hal ini berarti tim drama itu terlalu memaksakan cerita. Jadi mereka membahas bagaimana desain karakter yang tepat untuk Wen Xiaoliu yang cocok dengan Yang Zi. Akhirnya mereka memutuskan mengubah Wen Xiaoliu menjadi seorang anak laki-laki yang lucu.

Ketika Yang Zi memerankan Wen Xiaoliu, dia sengaja menurunkan suaranya. Perbedaan antara Wen Xiaoliu dan Xiaoyao cukup halus. Selain itu, Qin Zhen menunjukkan bahwa Xiaoyao sebenarnya adalah karakter dengan hati yang sangat rumit.

Selain memiliki pengalaman hidup, ia juga perlu memiliki sifat tangguh, berani, dan netral. Karena itulah, tim kreatif setuju bahwa Yang Zi adalah pemeran yang tepat untuk memerankan Xiaoyao. Dia adalah pilihan satu-satunya. Mereka tidak memiliki kandidat lain saat proses casting, tulis upmedia.mg. Sang sutradara juga memuji Yang Zi sebagai aktris yang mandiri, jernih, dan sangat logis, persis seperti tokoh utama Xiaoyao.