Horizontal Scroll Menu

Mengenal Luosifen, Mie Bekicot Kesukaan Si Tu Mo


Check Out Our English Version! Go to English Version

Terakhir diperbarui pada 12/02/2024 oleh Timotius Ari

luosifen luosifen
Belanja mie Luosifen

Pada tempat asalnya, mie bekicot dijual di pinggir jalan. Makanan ini masuk ke dalam warisan budaya tidak berwujud untuk Guangxi pada 2008. Bahkan mie tersebut masuk ke dalam salah satu film dokumenter paling terkenal pada 2012, A Bite of China.

“Penjualan bihun instan bekicot brand ternama naik tiga kali lipat tahun ini pada periode yang sama, dengan kenaikan rata-rata 70-80 persen untuk semua perusahaan Luosifen,” kata Chen Dongwei, wakil direktur komite manajemen Yufeng District Industrial Park di Liuzhou.

“Bekicot sungai dibeli dari petani lokal, yang memang bermata pencaharian beternak bekicot,” kata Liu Qingshi, CEO of Liuzhou Luozhuangyuan Food Co.

Ternak bekicot rupanya mampu mengangkat banyak petani di Liuzhou keluar dari garis kemiskinan. Jumlah pencarian mie itu di salah satu e-commerce terbesar di Cina pada Februari 2020 mencapai 3,2 juta kali per minggu. Pemesanan Luosifen secara online juga naik 58 persen year-on-year. 

Padahal produksi mie itu belum sepenuhnya pulih setelah sempat berhenti karena pandemi virus corona. Nah, kira-kira apa yang menyebabkan mie bekicot ini naik kepopulerannya? Sayangnya belum ada data jika drama Put Your Head on My Shoulder menjadi faktor penyebabnya. 

Kira-kira kalian beranikah mencoba makan mie daging bekicot ini?

Pages ( 2 of 2 ): « Sebelumnya1 2