Horizontal Scroll Menu
Home » Serial TV » Berita » Drama Yang Yang dan Dilraba Dilmurat Ditunda

Drama Yang Yang dan Dilraba Dilmurat Ditunda


Terakhir diperbarui pada 29/07/2020 oleh Timotius Ari

Mengikuti kesuksesan drama idol Love O2O, aktor China Yang Yang menjadi populer pada 2016. Sekalipun baru-baru ini dia dirumorkan akan menjadi pemeran utama dalam drama baru You Are My Glory bersama Dilraba Dilmurat, muncul spekulasi jika proyek itu dicoret karena reaksi awal penggemar yang buruk.

Saat kolaborasi antara Yang Yang dan Dilraba bocor, banyak penggemar Yang Yang yang mengungkapkan di Weibo ketidakpuasan mereka dengan studio pria ganteng itu. Para penggemar menuntut studio memberikan perlakuan yang lebih baik kepada Yang Yang dalam hal memberikan peran yang lebih beragam padanya.

Banyak penggemar mengeluh jika drama You Are My Glory sangat mirip dengan Love O2O dan The King’s Avatar. Jika Yang Yang menerima peran dalam drama You Are My Glory, maka ini adalah kali ketiga dia memerankan sebuah karakter dalam drama berbasis video game. Banyak penggemar ingin studio pria itu merencanakan karir pria itu dengan lebih baik, bukannya mencoba memberikan dia peran yang sama sehingga menurunkan nilainya sebagai aktor. Mereka juga mengungkap jika You Are Glory bukanlah pilihan yang bagus, karena kemungkinan ditayangkan online dan tidak tayang di stasiun-stasiun TV besar.

Mungkin karena mempertimbangkan kritikan para penggemar Yang Yang, proyek penggarapan drama ini ditunda hingga waktu yang belum diungkap. Ada kemungkinan syuting drama itu tidak akan dimulai dalam waktu dekat.

Sumber: HK01.com