Terakhir diperbarui pada 07/11/2020 oleh Timotius Ari
Drama yang dibintangi Leo Luo Yunxi dan Bai Lu, Love is Sweet tamat baru-baru ini. Selama tayang, drama itu populer di antara para penggemar di Indonesia dan di China. Bahkan setelah drama itu tamat, masih banyak penggemar yang tidak bisa move on dan ingin keduanya bermain drama lain.
Lantas bagaimana rating drama itu di China? Menurut data Baidu, dalam dua hari pertama tayang, drama itu memperoleh skor 7,7 di Douban. Tapi sayang tidak ada informasi berapa jumlah penonton yang diperoleh drama itu. Menurut informasi salah satu pengguna di Twitter, drama itu memperoleh rata-rata 50 juta penonton setiap episodenya. Di Douban sendiri, skor Love is Sweet saat ini adalah 7,4.
Data terkait drama ini berbeda-beda, ada beberapa sumber yang menyatakan Love is Sweet menduduki posisi 1 sebagai drama berating tertinggi di iQiYi. Tapi menurut pemberitaan Baidu, drama itu juga memiliki rating terbawah di antara beberapa drama berating tinggi di iQiYi.
Love is Sweet menduduki posisi kelima dengan skor 7,3 poin. Posisi keempat diduduki drama yang dibintangi Zhu Yilong dan Mao Xiaotong, The Lost Tomb Reboot. Drama itu memperoleh rating 7,5 poin. Posisi ketiga diduduki oleh drama Sniper yang dibintangi Huang Xuan, dan Chen He. Skornya adalah 7,5 poin. Dua drama yang diposisi kedua dan pertama masih dalam judul Mandarin dan belum ditemukan judul Bahasa Inggrisnya. Sayangnya belum ada informasi final terkait jumlah tonton dan rating Love is Sweet.