Terakhir diperbarui pada 26/08/2019 oleh Timotius Ari
The Eternals akan membawa para penggemar Marvel ke masa yang belum dikisahkan dalam the Marvel Cinematic Universe (MCU) Dan untuk sebuah alasan yang baik. Film ini akan menunjukkan grup itu menolong Celestial membentuk manusia. Para pemeran The Eternals muncul di panggung selama D23 Expo yang digelar akhir pekan lalu untuk wawancara.
Saat berbincang dengan Variety, Brian Tyree Henry dan Kumail Nanjiani bercanda jika beberapa grup terbesar MCU tidak akan ada tanpa the Eternals. Brian mulai dengan menjelaskan asal kelompok itu.
“Kami membangun umat manusia, dan kami di sini untuk menyelamatkan umat manusia karena seperti yang Anda tahun, kadang-kadang di dunia yang kita tinggali, hal-hal tidak selalu terjadi sesuai rencana dan kami adalah para dewa,” ujarnya.
Kumail lalu bercanda, “Tanpa kami, tidak akan ada Avengers. Tidak akan ada Guardians of the Galaxy, jadi you’re welcome karakter Chris Pratt.”
Brian juga menambahkan jika the Eternals bisa menghancurkan Avengers.
Dalam The Eternals, Brian dan Kumail akan bergabung dengan Angelina Jolie (Thena), Richard Madded (Ikaris), Lauren Ridloff (Makkari), Salma Hayek (Ajak), Lia McHugh (Sprite), Don Lee (Gilgamesh), Kit Harington (Dane Whitman/ Black Knight), Gemma Chan (Sersi) dan Barry Keoghan (Druig). Film ini disutradarai Chloe Zhao dan naskah ditulis oleh Matthew dan Ryan Firpo.
The Eternals dijadwalkan tayang pada 6 November 2020.